About this blog

Blog Diary seorang pemimpi :D
Isinya " Just a Simply Story " , cerita hari-hari dari seorang mompreneur yang bekerja dari rumah saja. Cerita penting dan tak penting dalam hari-hari yang kadang sibuk kadang juga ngga.

Enjoy !!

GOOGLE SEARCH

Dapatkan Berita Terbaru dari Bali Gift dan Bali Home SPA

Subscribe to bali-gift

Powered by us.groups.yahoo.com

Selasa, 13 Januari 2009

Setumpuk Beban

Ri ni hari yang cukup melelahkan untuk melawan dan meredam amarah, stress, dan penat pikiran. Ya, I'm just a human ... jauh dari sempurna pasti. Menundukkan kepala sejenak dalam doa menjadi jawaban.

Banyak faktor pendukung yang membuat kalut pikiran : mulai dari rumah yang butuh sentuhan ( aka pekerjaan rutin harian yang menumpuk ), HP rusak dan kepending mulu benerinnya, Wayan assistantku pulang kampung - seperti kehilangan tangan cakap yang menghandle smua order harian, misua yang diharapkan bisa membantu ga bisa ditunda harus keluar rumah ketemu temen yang bakal berangkat luar kota sore ini, trusnya inget-inget besok juga harus kerja ndiri karena 2 karyawan kebetulan barengan off berasa menanggung setumpuk beban.

Tapi kebetulan aku bukan orang yang suka mencari-cari alasan untuk pembenaran diri, ngga sama sekali ... kalo nemu yang namanya kata "mentok" dan stuck .. ujung2nya aku cuman bawa pasrah dalam doa dan tetap "usaha" dan "melakukan sesuatu" sekuat kemampuan aku. Syukur dalam rasa pesimistis di lewat tengah hari lom ada tanda2 kiriman pada kepack ... pelan-pelan bs aku sort dan bikin kelar satu-satu. Take a deep breath 'n pack kembali .. take a deep breath 'n pack kembali .. begitu terus ...

Semua yang ideal di kepala kadang lom bisa terwujud pas di moment yang mungkin kita mau ... yah harus dibawa sabar pasti. Mungkin ujian yang harus dilewati untuk menjadi lebih besar dan membesar ...

Salam funtastiss dulu lah ..

Ciao - Eka

Tidak ada komentar: